Wednesday, June 6, 2007

I BELIEVE

I BELIEVE
Ibrani 1.1-4; Matius 28.18-20


Q. Apa sih Pengakuan Iman Rasuli (PIR) itu?
A. Ringkasan ajaran iman yang diyakini oleh Gereja yang Am dan pasti.

Kawan, PIR itu sebenarnya dibagi dalam 3 bagian: (1) Allah Bapa n’ penciptaan kita; (2) Allah Anak n’ penebusan kita; (3) Allah Roh Kudus n’ pengudusan kita. Ketika ngucapin PIR, kita nih lagi mengangkat janji setia kita untuk beri penghormatan bagi Bapa, Putra dan Roh Kudus.

Inilah yang kita kenal sebagai “Allah Tritunggal.” Kawan, Tritunggal itu simpel aja koq: Hanya ada satu Allah yang esa, dan Allah yang sejati itu menyatakan diri dalam tiga pribadi, dan tiap pribadi berbeda dengan kedua pribadi lainnya. Ini yang diberitakan oleh Alkitab.

Kok bisa, satu ya tiga, tiga ya satu? Nggak masuk akal, donk? Kawan, inilah misteri. Alkitab nggak kasih tahu ke kita kenapa mesti seperti itu. Sama halnya, Allah itu ada . . . dari mana asalnya? Kita nggak bisa jawab, bukan?

Tapi, mana ada ilah yang lebih dibandingin Allah yang kita miliki? Bapa rencanain keselamatan kita. Putra ngelaksanain penebusan. Roh Kudus buat kita lahir baru n’ beri pengudusan. Wow! Bapa di atas kita. Anak di samping kita. Roh Kudus di dalam diri kita. Kita nggak sendirian. Ada Sobat! Kita nggak kesepian. Ada jaminan pasti, Kawan! Haleluya!

No comments:

Post a Comment